Kebangkitan Besar

Kebangkitan Besar

Tuesday, January 3, 2012

Penyakit Kekuatiran Yang Tidak Ada Alasannya

Pdt Agus Gunawan

Dalam 1 Yohanes 4:4-5 kita belajar untuk mengalahkan dunia dengan iman kita, yaitu iman yang percaya kepada Tuhan Yesus. Kita adalah anak-anak Tuhan yang mengalahkan kekuatiran.

Banyak dari orang-orang dunia bahkan anak-anak Tuhan yang mengalami penyakit anxiety disorder, yaitu penyakit kekuatiran yang tidak ada alasannya. Dunia menawarkan berbagai macam terapi, tetapi semua itu hanya melemahkan penyebabnya dan tidak menyembuhkan.

Sebagai anak-anak Tuhan, kita memiliki iman untuk mengalahkan semua kekuatiran dan ketakutan yang mungkin menyerang kita dengan tuntas sampai keakarnya. Permulaan kekuatiran adalah permulaan kematian iman kita. Ketakutan itu melumpuhkan, tetapi iman menguaatkan dan keduanya tidak bisa menjadi satu. Jangan melihat ke bawah yaitu kepada ketakutan, tetapi marilah kita melihat ke atas kepada Tuhan kita.

Empat hal yang perlu kita ingat:
1. Sensor perkataan dan hal-hal yang kita terima, perkatakan iman setiap saat yang akan membangun iman kita. Selain itu kita juga perlu menyensor makanan yang kita makan.
2. Percaya bahwa Tuhan Jehova Jireh, yaitu Tuhan yang mencukupi dan menyediakan kebutuhan kita sesuai waktu-Nya.
3. Jangan kita kumpulkan dan pendam beban yang sudah lewat, karena itu dapat meruntuhkan tembok iman kita.
4. Tidak perlu takut dan bimbang karena Tuhan pasti akan menolong.

Tuhan Yesus memberkati.

Amin.

No comments:

Post a Comment