Kebangkitan Besar

Kebangkitan Besar

Tuesday, August 23, 2011

Menuju Kelimpahan

Tetapi kata Rut: "Janganlah desak aku meninggalkan engkau dan pulang dengan tidak mengikuti engkau; sebab ke mana engkau pergi, ke situ jugalah aku pergi, dan di mana engkau bermalam, di situ jugalah aku bermalam: bangsamulah bangsaku dan Allahmulah Allahku
(Rut 1:16)

Perkataan yang paling penting dalam tahun ini adalah favor. Favor of God dan favor of man (favoritnya Allah dan manusia). Favor itu mencakup kebaikan, kemurahan & anugerah. Mari kita belajar untuk:

1. Be decisive!
Ambillah keputusan. Banyak dari kita tidak bisa mengambil keputusan. Rut mengambil keputusan yang terbaik. (Rut 1:16-17) “bangsamu adalah bangsaku, Tuhanmu adalah Tuhanku…” Banyak orang saat-saat ini menjual Yesus dengan hal-hal dunia yang semu semata. Sukses adalah menjalankan tugas yang Tuhan berikan dan menyelesaikannya. Mari kita belajar mengambil keputusan yang baik.

2. Be diligent!
Ayo Rajin. Seringkali kita tidak diberkati karena malas. Rut berkata kepada Naomi, “biarkan aku pergi ke ladang memungut buli-buli jelai di belakang orang yang murah hati.” Orang yang rajin tangkas pasti menerima berkat. Rut punya tenaga dan kesehatan.

3. Be submissive!
Tundukkan dirimu. Rut bukan saja rajin, tunduk, tidak undur dan berlindung di bawah ElShadai, Rut adalah orang yang submissive (Rut 4:3-4). Ini adalah kunci yang luar biasa bagi orang yang diurapi Tuhan. Kita harus tahu aturan & order. Pengurapan datang dari atas. Jika pemimpin kita diberkati maka kitapun juga di berkati. Rahasia hidup ini adalah melayani.

4. Be a blessing!
Menjadi berkat. Baik untuk keluarga, lingkungan, gereja, marketplace, kota bahkan bangsa kita tercinta: Indonesia.

Musim baru telah tiba, musim menuai jelai sudah tiba. Apapun yang terjadi kita tetap bersorak-sorai. Promosi telah tiba, pelipatgandaan terjadi bagi kita. Oleh sebab itu jadilah favor of God dan favor of man.

No comments:

Post a Comment